SORAYA.web.id/catatan, khusus untuk para blogger wanita maupun pria yang masih asing atau sedang mencari arti SEO dalam bahasa Indonesia, dan apa yang dimaksud dengan kata yang menggunakan 3 huruf tersebut.

soraya blogger wanita tentang arti seo friendly
Arti SEO, merupakan singkatan kata dari kalimat dalam bahasa English: Search Engine Optimization. Istilah ini dimaksudkan sebagai proses optimalisasi untuk mendapatkan traffic lalu lintas online (kunjungan visitor alias pembaca) secara gratis, alami, relevan, organik dari berbagai mesin pencari.

Adapun tulisan berita blog dan tampilan situs seperti penggunaan template, judul dan deskripsi web, konten, dll yang telah dioptimalkan untuk search engine dikenal dengan istilah SEO Friendly.

Untuk anda ketahui, semua mesin pencari utama (search engine) seperti Google, Bing dan Yahoo memiliki cara SEO masing-masing dalam menemukan keyword, berita, URL situs, gambar, video, file, dll yang paling relevan bagi pengguna dan menampilkan hasil pencarian di halaman mereka. Untuk mengetahui lebih jauh bagaimana aturan cara penerapan SEO dalam tulisan yang dibenarkan, maka sebaiknya anda membaca langsung melalui situs sumber penyedia search engine tersebut.

Selanjutnya, jika tulisan anda tidak sesuai dengan standar penulisan SEO yang diinginkan oleh mesin pencari (tidak SEO Friendly), maka tulisan anda mungkin tidak akan diindex. Andaipun terindex, akan ditampilkan diurutan terakhir (Hal ini juga akan tergantung dari page rank dan popularitas domain dari situs anda, hosting dan server yang digunakan, dan lain sebagainya).


Nah, jika anda mengharapkan tulisan blog anda dapat ditemukan oleh pembaca yang datang dari berbagai search engine, maka SEO dalam penulisan artikel blog akan menjadi sangat penting. Namun jika anda tidak membutuhkan search engine, disebabkan anda hanya mengandalkan dan mengharapkan pembaca yang hadir dari hasil promosi iklan yang anda pasang, tautan (link) yang anda sebarkan di sosial media, dan cara lainnya, maka anda sama sekali tidak memerlukan metode penulisan SEO Friendly.

Kami bahkan menemukan beberapa situs pengiklan yang hanya menampilkan 1 postingan singkat saja di homepage yaitu cuma menampikan kata-kata: Anda berminat dengan metode rahasia ini? Hubungi Kami via WA di nomor 0815xxx. Situs mereka juga tanpa halaman lain kecuali di halaman utama, dan juga tanpa postingan lainnya.