SORAYA.Web.id/indonesia. Sekarang kita sudah memasuki tahun baru masehi 2017, dan selamat tinggal untuk tahun 2016. Mungkin banyak harapan, pekerjaan, cita-cita, keinginan, dll yang belum selesai dan tercapai di tahun 2016. Semoga di Tahun 2017 ini, semua harapan dan kebaikan dunia yang tertunda dapat terwujud.

selamat menyambut tahun baru 2017

Seperti juga tahun-tahun sebelumnya, sudah menjadi budaya kebiasaan bagi sebagian masyarakat di beberapa kota di Indonesia memanfaatkan dan mengisi suasana liburan setiap malam tahun baru dengan berbagai acara seperti kumpul bersama keluarga, bakar jagung atau masak ayam panggang, main petasan (mercon), hingga jalan-jalan ke luar rumah.

Jika anda melintasi lorong-lorong gang di antara rumah penduduk di malam tahun baru di Jakarta dan sekitarnya, mungkin anda akan menemukan di antara halaman dan teras rumah penduduk, ada orang-orang yang sedang berkumpul santai sambil memanggang ayam atau membakar jagung, sebagian lagi mungkin ada yang menonton film layar tancap di lapangan, dll. Mereka sedang menikmati suasana malam tahun baru..

Ya begitulah, mungkin tidak semua orang merayakannya, apalagi yang anti dengan simbol-simbol di luar pemahaman agama tertentu. Namun terlepas dari itu, memanfaatkan dan menikmati setiap malam tahun baru sudah menjadi budaya sebagian orang terutama di perkotaan untuk mengisi dan memulai tahun baru.

Suasana Malam Tahun Baru 2017 di Ciputat
Khusus di perumahan pondok hijau Ciputat Tangerang Banten, seperti juga tahun-tahun sebelumnya, beberapa penghuni rumah yang memiliki modal (uang lebih) membeli beragam jenis petasan terbang (mercon) dari yang berharga murah hingga petasan terbang bervariasi degan harga yang mahal, yang akan dihidupkan (diterbangkan) tepat pada jam 12 malam atau pergantian ke tahun baru. Sementara mereka yang tidak membeli petasan akan menjadi penonton dan memeriahkan keramaian malam tahun baru.


Walaupun hanya berlangsung sekitar +/-30 menit antara jam 12.00 hingga 12.30 menit. Mereka yang sudah membeli petasan akan menghidupkan dan menerbangkan petasannya di depan rumahnya masing-masing. Mungkin merasakan sensasi keunikan dan kebanggaan tersendiri, ketika para tetangga dan banyak orang berdatangan akan melihat petasan yang diterbangkan memiliki variasi yang lebih bagus di udara, baik dalam seni tampilan, suara, hingga lamanya petasan bermain di udara, apalagai jika bisa menyaingi variasi petasan rumah tetangga, dan menyaingi petasan yang diterbangkan dari penghuni rumah di RT atau kampung lainnya.

Otomatis suasana di langit penuh dengan kilatan cahaya api petasan, di samping terdengarnya dentuman suara yang membahana di lingkungan, seakan sedang terjadi perang.

Bagaimana Malam Tahun Baru 2017 di Tempat Anda?